Senin, 13 November 2017

Cara Mudah Memilih Sepatu Futsal


Berolahraga kurang lengkap tanpa sepatu. Sepatu yang digunakan pun tak bisa asal pakai saja. Bahkan, sebagian orang rela merogoh kocek lebih dalam untuk mencari sepatu terbaik.
Di dunia futsal, pilihan sepatu wajib hukumnya. Sepatu futsal adalah hal yang cukup penting untuk dimiliki jika kita ingin bermain futsal. Tetapi kebanyakan orang merasa kebingungan atau bahkan salah dalam membeli sepatu. Mulai dari pemula, bahkan pemain yang sudah cukup lama bermain pun sering melakukan kesalahan dalam memilih sepatu.
Untuk itu, Futsal Zone hadir untuk menjawab kebingungan kamu dalam memilih sepatu futsal. Berikut ini tips memilih sepatu futsal yang cocok untukmu.
1. Cari tahu jenis kakimu
Sebelum memilih jenis sepatu yang cocok dengan kaki kita, ada baiknya kita mencati tahu jenis kaki kita terlebih dahulu. Caranya cukup mudah. Hanya dengan menapakkan kaki dalam keadaan basah ke atas kertas. Dari jejak kaki yang terlihat akan menunjukkan bentuk sebagai berikut.
Untuk yang memiliki telapak kaki normal, beban tubuh biasanya bertumpu pada bagian tengah kaki. Sehingga jenis sepatu yang disarankan adalah jenis sepatu yang lentur sehingga pergerakan kaki menjadi lebih mudah dilakukan.
Bagi yang memiliki telapak kaki cenderung rata, beban tubun biasanya bertumpu pada bagian dalam kaki. Orang dengan jenis kaki seperti ini akan sering merasa pegal. Sehingga jenis sepatu yang cocok untuk orang dengan jenis kaki seperti ini adalah sepatu yang memiliki bantalan dibagian tengah sepatu.
Untuk kamu yang memiliki jenis kaki supination, beban tubuh biasanya bertumpu pada bagian luar kaki. Untuk jenis kaki ini jenis sepatu yang cocok adalah yang nemiliki bantalan atau sol yang cukup tebal di bagian belakang dan bagian depan kaki agar tumpuan kaki menjadi seimbang.
 
2. Ukuran sepatu
Sepatu futsal biasanya terbuat dari material tipis yang lembut dan lentur. Agar lebih menguasai bola, gunakanlah sepatu yang menempel sempurna dengan kaki. Ukuran sepatu futsal yang pas adalah jika dipakai, posisi ujung sepatu berada sedekat mungkin dengan jari kaki tanpa menyentuh jari kaki. Jarak 1/2 cm adalah jarak yang cukup. Hal ini akan memaksimalkan rasa yaman pada kaki anda.
3. Bahan sepatu
Umumnya bahan sepatu futsal adalah karbon, imitasi, kain, atau pun kulit. Hindari sepatu futsal dengan bahan imitasi karena selain tidak nyaman, bahan ini juga cepat rusak. Pilihlah sepatu dengan bahan serat karbon, karena akan terasa ringan tetapi tetap kuat.
Bagian upper atau punggung sepatu dengan bahan kulit merupakan pilihan yang baik. Karena upper dengan bahan kulit akan mengikuti bentuk kaki dan tidak kaku.
Sementara bagian sol sepatu, pilihlah bahan yang empuk dan anti slip agar nyaman dipakai serta menghindari terpeleset saat bermain futsal.
4. Berat
Pilihlah sepatu yang ringan. Sepatu futsal yang ringan akan membuat anda merasa lebih nyaman. Sepatu futsal yang ringan juga akan membuat pemakai lebih mudah untuk menggerakkan kaki dan juga menendang bola. Pemakai juga tidak akan cepat merasa pegal saat menggunakannya dalam durasi yang cukup lama.
5. Harga
Belilah sepatu yang sesuai dengan keadaan keuanganmu. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa sepatu futsal yang bagus tidaklah murah, tetapi tidak semua sepatu futsal dengan harga mahal cocok untuk kaki kami. Jika sepatu futsal yang kamu inginkan memiliki harga yang cukup mahal, maka pandai-pandailah mengatur keuangan sehingga sepatu impianmu dapat terbeli.

0 komentar:

Posting Komentar